Minggu, 22 September 2019

BUDGET BACKPACKER KE SINGAPURA

Akhir tahun 2017 saya berkesempatan single trip ke Sigapura dan Malaysia. Ini adalah pertama kalinya saya ke luar negeri, dan sayangnya sendirian pula. Keinginan ke luar negeri sudah cukup lama, dan gayung bersambut. Saat itu ada promo free seat dari maskapai sejuta umat Air Asia. Thank you Air Asia, “everyone can fly”. Meskipun sudah cukup lama, saya rasa pengalaman saya ini masih cukup relevan. Mungkin ada perubahan harga tapi tidak sampai berlipat-lipat.

Secara umum budget backpacker ke Singapura-Malaysia cukup terjangkau, bahkan bisa jadi 11-12 dengan budget ke Bali atau Lombok. Ada 4 komponen utama budget traveling yaitu tiket pesawat, penginapan, makan dan biaya aktivitas disana (transportasi, tiket masuk wisata, internet/pulsa). Saya akan menjelaskan satu per satu komponen budget tersebut. Untuk kali ini saya akan lebih banyak membahas budget selama di Singapura

TIKET PESAWAT
Dahulu, tiket pesawat menjadi komponen paling memberatkan untuk backpacker, apalagi ke luar negeri. Tapi sekarang sudah banyak maskapai yang menawarkan tiket terjangkau. Bahkan untuk rute Singapura atau Malaysia lebih murah dibanding tiket ke Indonesia tengah atau timur.

Secara umum harga tiket regular Jakarta-Singapura PP sekitar 1,5 juta. Sedangkan Jakarta-Kuala Lumpur PP lebih murah sekitar 1,2 juta. Ini adalah harga regular, kalau harga promo bisa jauh sekali bedanya. Setahun dua kali Air Asia memberikan promo free seat, harga bersihnya sekitar 500 ribu sampai 1 juta. Kemaren Lion Air juga sempet ada promo Jakarta-Singapura PP dibawah 500 ribu.

Jika ingin mengunjungi kedua negara tersebut bisa juga berangkat Jakarta-Singapura, pulang Kuala Lumpur-Jakarta. Ini adalah kombinasi yang lebih murah dibanding dibalik berangkat ke Kuala Lumpur dan Pulang dari Singapura. Kalau mau mencari tiket murah carilah keberangkatan untuk weekdays, biasanya hari selasa-kamis adalah hari termurah. Saat itu aku mendapatkan harga 600 ribu untuk 3 kali penerbangan JKT-SING, Johor Bahru-KL dan KL-Jogja. Berangkat hari minggu dan pulang hari rabu.

Cara untuk mengetahui tiket promo salah satunya berlanggan email maskapai, paling ampuh ikuti social media mereka baik di twitter, IG maupun FB. Kalau mau bisa gabung dengan grup promo, di FB banyak sekali grup untuk saling sharing promo. Satu kelemahan dari promo pesawat adalah biasanya promo diberikan untuk keberangkatan paling cepat 6 bulan atau sebalinya untuk seminggu atau dua minggu kedepan.

HOTEL
Hotel menjadi salah satu momok untuk ngetrip irit. Singapura terkenal dengan biaya penginapan yang begitu mahal. Tapi sebenarnya kalau dicermati lagi penginapan di Singapura banyak yang terjangkau asalkan kita cermat dan sabar dalam mencari dan memilih penginapan yang tepat.

Secara umum ada dua tipe penginapan di Singapura yaitu kamar hotel biasa dan kamar bentuk dorm. Jika menginginkan harga yang seirit-iritnya, kamar dorm bisa jadi pilihan. Harganya lebih terjangkau berkisar 15-30 dolar. Kelemahan dari kamar dorm adalah minim privasi, kita satu kamar dengan 4-12 orang, dengan model ranjang susun. Ada dorm  khusus cewek ada juga dorm campur, tapi setau saya gak ada dorm khusus cowok. Pada saat itu saya memilih dorm campur kapasitas satu kamar 6 kasur susun dengan harga 15 dolar.

Tipe yang kedua adalah kamar hotel biasa. Sebenarnya masih banyak harga kamar hotel yang terjangkau di kisaran 30-40 dolar, tapi biasanya memang agak jauh dari pusat kota. Meskipun jauh dari pusat kota, selama dekat dengan stasiun MRT saya rasa tidak masalah mengingat sistem transportasi di Singapura sudah terintegrasi dengan bagus. Kalau kita berangkat berdua dan bersedia share kamar, menginap di hotel adalah pilihan bagus karena kalau dihitung-hitung harganya tidak terlampau jauh.

Pastikan mengecek harga hotel di banyak situs booking online. Saya lebih sering memadukan Traveloka, AirBnb, Booking.com dan Hostel.com. Keempat situs tersebut bisa saling melengkapi untuk mendapatkan harga yang paling bagus.

MAKAN
Satu hal yang paling sering ditanyakan dari biaya trip ke luar negeri adalah makan. Karena tidak makan tidak hidup, haha. Makanan di Singapura mahal, betul sekali. Tapi tidak semua mahal, ada banyak makanan yang masih terjangkau (meskipun tetap mahal untuk ukuran Indonesia). Rata-rata sekali makan di Singapura adalah 5-10 dolar. Tapi ada beberapa tempat yang kita bisa makan cukup dengan 4-6 dolar saja.

Tempat-tempat makan murah di Singapura biasanya terletak di pinggir jalan atau foodcourt dekat dengan pusat perbelanjaan atau tempat wisata. Foodcourt di Singapura lebih dikenal sebagai Hawker Center. Banyak foodcourt yang terletak dekat dengan stasiun MRT. Chinnese food di pinggir jalan biasanya berharga terjangkau, tapi mungkin tidak terjamin kehalalannya. Kalau mau cari makanan halal dan terjangkau, carilah masakan melayu. Restoran melayu biasanya sudah pasti halal, dan harganya juga terjangkau. Menu utamanya adalah nasi lemak (semacam nasi kuning kalau di Indonesia).

Selain restoran/warung, kalau kita mau lebih irit lagi bisa beli roti di Sevel atau minimarket yang ada disana. Roti harganya berkisar 1-3 dolar, dan cukup mengenyangkan. Satu lagi, jangan lupa bawa tumbler untuk isi ulang air minum. Harga air minum di Singapura sangat mahal. Air minum ukuran 600 ml saja 1,6 dolar. Banyak sekali kran air minum di tempat umum, khususnya di pusat wisata.
Beberapa tempat yang saya tau menyediakan makanan terjangkau: 
  • Canteen staff di Bandara Changi. Setiap terminal punya canteen staff. Canteen staff sbenarnya adalah kantin yang khusus disediakan buat crew pesawat dan karyawan bandara Changi, tapi orang umum diperbolehkan untuk makan disitu. Letaknya agak tersembunyi. Meskipun ada petunjukknya, tapi lebih baik tanyalah kepada petugas.
  • Foodcourt Lucky Plaza. Lucky plaza adalah pusat perbelanjaan murah di Orchard Road. Ini adalah tempat favorit TKW dari berbagai negara untuk berbelanja.
  • Lu Pa Sat Foodcourt. Bagi yang sedang berada di Merlion Park, tempat ini sangat recomended karena cuma berjarak sekitar 1 km dari situ. Dan bagusnya lagi Lau Pa Sat buka 24 jam.
  • Food Republic di Vivo City. Food Republic juga mempunyai konsep foodcourt. Kalau sedang mengunjungi Universal Studio disaat perut keroncongan, alangkah lebih baiknya makan dahulu disini. 
  • Mustafa cafe di Mustafa center. Kalau sedang berbelanja oleh-oleh di Mustafa Center, jangan lupa makan disini. Letaknya di samping Musatafa Center, dan masih satu bangunan.


AKTIVITAS WISATA
Pada kelompok ini aku membaginya menjadi 3 bagian: transportasi, tiket masuk objek wisata dan biaya komunikasi/internet.

Transportasi di Singapura sudah terintegrasi antara bus dan MRT. Kita cukup beli satu kartu untuk digunakan dikedua moda tersebut. Untuk pilihan kartunya sendiri ada dua macam,  Ezlink reguler dan Singapore Tourist Pass (STP). Ezlink merupakan emoney untuk naik transportasi umum di Singapura. Sedangkan STP adalah Ezlink yang berisi paket unlimited harian untuk turis.

Ezlink reguler bisa diisi ulang dan akan terpotong saldonya sesuai tarif reguler. Kartu Ezlink seharga 12 SGD, dengan saldo 7 SGD. Jika beli di Sevel ada yang seharga 10 SGD dengan saldo 5 SGD. Jarak antar dua stasiun MRT terdekat tarifnya sebesar 0,83 SGD. Untuk jarak terjauh sekitar 2,5 SGD. Tarif untuk bus tidak berbeda jauh dengan tarif MRT. Kartu Ezlink aktif sampai 5 tahun, jadi bisa digunakan lagi ketika balik ke Singapura.

Sedangkan kalau STP kita bayar paket harian dan bisa digunakan unlimited untuk naik bus dan MRT. Paket STP untuk satu hari adalah 10 SGD, 2 hari 16 SGD dan 3 hari 20 SGD. Paket dimulai dari jam 00.00 dan berakhir jam 23.59. Jadi kalau kita beli jam 20.00, maka saat jam 00.00 sudah terhitung satu hari. Saat kita membeli STP kita harus menambah biaya deposit kartu sebesar 10 SGD. Deposit bisa direfund dengan menukar kartu di loket STP yang tersedia di Bandara dan beberapa stasiun MRT.

Untuk pilihan terbaik, sesuaikan dengan rencana perjalanan. Kalau dalam sehari sering-sering pindah tempat pakai saja STP. Tapi kalau hanya beberapa tempat saja saya lebih menganjurkan pakai Ezlink reguler. Untuk melihat rute transportasi umum di Singapura bisa dicek di gothere.sg

Point kedua adalah tiket masuk objek wisata. Ini salah satu yang menguntungkan dari Singapura, banyak sekali objek wisata gratis. Berikut beberapa objek wisata dengan tiket masuk gratis:
  • Merlion Par
  • Esplanade
  • Garden By The Bay (Masuk dua taman konservasi -Cloud Forest dan Flower Dome- bayar 28 SGD, untuk Floral Fantasy 20 SGD, OCBC Skyway 8 SGD. Kalau hanya melihat-lihat Garden by the Bay tanpa masuk 4 tempat tersebut biayanya free)
  • Marina Bay Sands
  • Helix Bridge
  • Sentosa Island
  • Universal Studio (Bola Dunia gratis, untuk ke wahana bayar sekitar 79 SGD)
  • Henderson Waves
  • Singapore Botanic Garden
  • Sultan Mosque
  • Kampong Glam & Arab Stree
  • Haji Lane



Perlu diketahui bahwa Merlion Park, Esplanade, Garden by the Bay, Marina Sand dan Helix Bridge terletak dalam satu komplek. Sultan Mosque, Kampong Glam, Arab Street dan Haji Lane juga satu komplek.

Point selanjutnya adalah komunikasi atau internet. Ada dua cara membeli paket internet di Singapura, bisa pakai paket roaming internasional atau beli kartu lokal Singapura. Untuk sim card lokal Singapura ada Singtel dan Starhub. Singtel menawarkan kartu khusus turis “hiTouris” dengan rentang harga 15 SGD untuk 7 hari paket data 100 GB sampai harga 50 SGD untuk 15 hari. Starhub menawarkan untuk kartu “Travel” harga 12 SGD untuk 7 hari dengan paket data 100GB dan 32 SGD untuk 12 hari. Untuk pembelian kedua kartu tersebut bisa didapatkan di Bandara Changi maupun beberapa Mall besar di Singapura



Tidak ada komentar:

Posting Komentar